Community


100_7547 copy

Keterlibatan masyarakat dan semua pihak memiliki andil yang sangat besar dalam sebuah tatanan masyarakat yang memiliki gaya hidup dan budaya yang menghargai lingkungan dan bertanggung jawab atas pelestariannya. Untuk itu, dalam mewujudkannya PT Ciputra Residence melalui program EcoCulture melakukan berbagai inovasi dalam melaksanakan berbagai event yang dilaksanakan secara rutin. Hal ini dilakukan untuk menanamkan nilai-nilai budaya ramah lingkungan dalam setiap denyut nadi kehidupan masyarakat.

dsc_2201

Konsep pendekatan yang diusung perusahaan mencakup berbagai agenda kegiatan tahunan seperti EcoBike; dengan mengajak masyarakat untuk mensosialisasikan bersepeda sehat untuk mengurangi dampak polusi, EcoRobic; senam sehat aerobic bersama-sama serta membudayakan hidup sehat, EcoDay; sosialisasi manajemen sampah untuk masyarakat umum maupun sekolah, EcoWalk; membudayakan jalan sehat, EcoGreen; mengajak masyarakat untuk melakukan kegiatan penanaman pohon, EcoCluster; mengajak warga cluster untuk bergotong-royong membersihkan sampah dan melakukan penghijauan serta mengembalikan fungsi ruang hijau di kawasannya masing-masing. Berbagai kegiatan yang melibatkan masyarakat ini menjadi awal dalam membina hubungan erat dengan masyarakat dalam menciptakan sebuah tatanan masyarakat yang sehat dan meningkatkan kepedulian terhadap lingkungannya.