Lampu LED


eco-lights

Berbagai proyek PT Ciputra Residence kini telah menggunakan standardisasi Lampu LED. Adopsi lampu LED merupakan salah satu cara menekan pemanasan global dan mengurangi emisi karbon dunia. Penggunaan lampu LED diyakini mampu menurunkan beban energi hingga 85 persen dibandingkan dengan penggunaan lampu biasa. Dengan membiasakan menggunakan lampu LED selain dapat menghemat energi, secara otomatis juga dapat menurunkan beban biaya penggunaan listrik (menghemat energi). Adopsi lampu LED tidak hanya digunakan di kawasan perumahan dan area komersial saja, PT Ciputra Residence juga telah mengadopsi lampu LED di berbagai fasilitas penerangan jalan umum, terutama di pengembangan kawasan baru.